Bergaul dengan resiko dalam bisnis usaha



Faktor faktor dalam permainan resiko

Dalam setiap keadaan yang mengandung resiko,ada faktor faktor yang mempengaruhi terjadinya resiko tersebut yaitu:

1.Faktor Diri Sendiri
   Sejauh mana pengetahuan dan pengalaman anda dalam bidang yang anda masuki menentukan terjadinya resiko pada diri anda.Makin banyak pengalaman dan pengetahuan tentang bidang yang anda terjuni maka makin yakin pula anda terhadap kemampuan sendiri.Keyakinan yang tinggi dan pemahaman yang mendalam tentang bidang yang anda tekuni merupakan faktor yang penting dalam menghindarkan diri dari resiko.Karena itu sebelum memulai,periksa sejauh mana anda merasa yakin tentang pemahaman dan pengalaman dalam bidang yang anda masuki.

2.Faktor orang lain.
   Dalam berusaha,anda tidak akan lepas dari hubungan dengan orang orang tertentu.Anda harus mempercayai orang orang tersebut karena mungkin anda tidak memiliki keahlian keahlian yang dibutuhkan untuk beroperasinya usaha anda.Resiko anda sangat tergantung bukan saja pada keahlian anda tetapi juga pada keahlian dan dan sikap mereka terhadap anda dan perusahaan anda.Maka sebelum anda mempercayai orang orang itu,anda harus yakin bahwa keahliannya,motivasinya,reputasinya cocok dengan sasaran anda dan nilai nilai yang berlaku di perusahaan anda.

3.Faktor luar.
  Seperti kehidupan pada umumnya,kehidupan bisnis usaha juga tidak lepas dari pengaruh kekuatan kekuatan adikuasa yang ada di luar kendali kita.Sebagian merupakan faktor faktor makro yang terjadinya di luar kuasa kita seperti situasi moneter,situasi ekonomi dunia dan sebagainya.Terhadap faktor faktor ini dalam batas batas tertentu kita masih dapat mengantisipasi terjadinya meskipun tidak dapat mempengaruhinya.Yang dapat kita lakukan hanyalah berkelit bila melihat kemungkinan resiko macam ini.Sebagian lagi dari faktor luar ini adalah apa yang dikenal oleh asuransi sebagai "act of God" seperti bencana alam,kecelakaan dan sebagainya yang tiba tiba saja bisa terjadi.Faktor terakhir ini tidak dapat kita duga dan karena umumnya juga tidak memungkinkan kita berkelit.

4.Faktor informasi.
   Keberhasilan usaha sangat dipengaruhi oleh faktor "tahu".Makin lengkap kita mendapatkan informasi yang penting dan relevan untuk bisnis kita,makin besar kemungkinan kita berhasil.Bila kita hanya mempunyai informasi tambal sulam dari orang lain maka makin besar kemungkinannya kita akan menanggung resiko.Akan tetapi informasi sendiri saja tidak cukup.Anda harus pula mampu menganalisa atau mencernakan informasi tersebut menjadi kesimpulan kesimpulan yang berguna untuk tindakan bisnis usaha kita.Oleh karena itu sejauh mana kita dapat memperoleh informasi yang memadai dan memanfaatkannya secara memakai maka sejauh itu pula kemungkinan kita mampu untuk mengelola resiko.Ingat pepatah: bisnis bukanlah apa yang anda tahu melainkan apa yang anda lakukan atas apa yang anda tahu.

5.Faktor waktu.
  Tahu banyak dan memanfaatkan banyak adalah perlu tetapi belum cukup.Anda perlu lebih cepat memanfaatkannya daripada saingan saingan anda.Pemenang bisnis terbatas kepada sejumlah terbatas usahawan yang sukses diketerbatasan waktu.


Salut +bisnis online

Postingan terkait: