Bisnis Usaha Pembuatan Selai Nanas atau Selai Strawberry


A.  Modal dasar :
Kebutuhan dasar bisnis dan usaha ini adalah peralatan pembuatan dan bahan baku utama yakni nanas tua, strawberry, gula pasir, vanila, jeruk nipis, dan garam.
B.   Persiapan :
•     Sebagai langkah awal, siapkan nanas atau strawberry yang sudah dipotong kecil-kecil, lantas direndam dalam air garam yang hangat sekitar 10 menit.
•    Setelah direndam, potongan itu dihaluskan dengan diparut atau ditumbuk.
•    Potongan yang telah halus itu dicampurkan dengan gula dan vanili dan dimasak di atas kompor sampai berubah warna menjadi lebih tua dan mengental.
•     Sebelum diangkat, masukkan sedikit perasan jeruk nipis sambil diaduk terus sampai benar-benar mengental dan sudah tidak terlalu berair lagi.
•    Setelah jadi dan didinginkan, masukkan ke dalam botol dan siap dijual.
•     Anda bisa menjual sendiri atau menitipkan ke toko-toko dengan cap merek Anda sendiri. Agar lebih bonafide, urus perijinan ke departemen kesehatan dan MUI.
C.  Proyeksi pendapatan :
Untuk satu botol kecil saat ini di pasaran selai bisa dijual dengan harga Rp 5.000,- an. Makin banyak Anda membuat, makin kecil biaya produksi, Anda bisa menjual dengan harga yang bisa lebih diterima di pasar.
D. Tingkat kesulitan :
Tergolong mudah namun perlu ketelatenan.

Postingan terkait: